Pemerintah Kecamatan Butuh Gelar Rapat Koordinasi Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Triwulan I Tahun Anggaran 2023

By ADMIN 28 Mar 2023, 14:25:29 WIB Kegiatan

Berita Terkait

Berita Populer

Pemerintah Kecamatan Butuh Gelar Rapat Koordinasi Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Triwulan I Tahun Anggaran 2023

Keterangan Gambar : Pelaksanaan Kegiatan


Butuh – 6 Maret 2023. Bertempat di Ruang Kerja Camat Butuh diselenggarakan rapat koordinasi internal evaluasi pelaksanaan anggaran triwulan I Tahun Anggaran 2023 Kecamatan Butuh.

Rapat koordniasi internal dihadiri oleh seluruh Pejabat Struktural Kecamatan Butuh dengan moderator Sekretaris Kecamatan. Dalam pelaksanaanya dilakukan pemaparan atas pelaksanaan kegiatan masing-masing unit kerja.

Camat Butuh, Kusairi, AP, MM berharap melalui kegiatan ini semuanya bisa saling berdiskusi dan berbagi pengalaman sebagai upaya mensukseskan target kegiatan yang telah direncanakan pada triwulan I tahun anggaran 2023. Para pimpinan unit organisasi juga diharapkan dapat melakukan kolaborasi dan kerjasama dengan baik.

Mengakhiri kegiatan Camat Butuh, Kusairi, AP, MM menyampaikan agar semua unit organisasi dapat melakukan langkah strategis pelaksanaan anggaran tahun 2023 dengan mengupayakan akselerasi terhadap kegiatan yang mengalami keterlambatan.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment